Selamat Idul Adha

portalblora.com

 

Arief Rohman (tengah) saat menghadiri Hari Pers Nasional (HPN) dan HUT ke 75 PWI di Balai Wartawan PWI Blora Komplek GOR Mustika Blora (Selasa, 9/2)

BLORA, (portalmedia.web.id) - Pemerintah Kabupaten Blora, Jawa Tengah butuh dukungan media untuk Sesarengan Mbangun Blora, itulah yang dikatakan Arief Rohman wakil Bupati Blora saat menghadiri Hari Pers Nasional 2021 dan HUT ke 75 PWI di Balai wartawan Komplek GOR Mustika Blora Selasa (8/2).

"Kedepan Pemkab akan menggandeng media untuk Sesarengan Mbangun Blora. Kita wujudkan tagline saat kampanye saya kemarin. Ini serius," ungkap Arief Rohman kepada sejumlah media yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesa (PWI) Blora.

Arief Rohman yang merupakan Bupati Blora terpilih di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 kemarin, sebelumnya  mengucapkan selamat Hari Pers Nasional 2021 dan HUT ke 75 PWI. 

Di hari Pers ini Arief berharap insan Pers kedepan lebih profesional lagi dalam pemberitaan. Arief ingin mewujudkan mimpi Sesarengan Mbangun Blora bersama seluruh elemen termasuk media.

"Peran media dalam membangun pemerintahan ini penting, sebagai kontrol sosial dan edukasi yang berimbang. Kedepan saya ingin media bisa membantu memberitakan program Pemerintah, seperti wisata alam maupun wisata lainya," jelas Arief.

Bukan hanya wisata saja, lanjut Arief, infrastruktur yang masih belum tersentuh pembangunan juga diberitakan, sebagai masukan, demi mewujudkan mimpi bersama sesuai tagline tadi.

"Kita akan merubah Blora bersama sama. Blora yang terkenal dengan sumber daya alamnya yang luar biasa, kita angkat bareng bareng, untuk menarik investor datang ke Blora," tuturnya.

Arief menambahkan Pemerintah akan memfasilitasi media untuk rembuk atau Jagong bareng tiap seminggu sekali, untuk kemajuan Blora.

Sementara Wahono, ketua PWI Blora mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bupati terpilih Arief Rohman di acara HPN 2021 dan HUT ke 75 PWI, yang diselenggarakan dengan cukup sederhana mematuhi protokol kesehatan.

"Saya ucapkan selamat datang mas Arief. Saya kaget juga, mas Arief mau datang, padahal tidak kita undang. Ini luar biasa," ucap Wahono.


Wahono menjelaskan bahwa kegiatan kali ini memang cukup sederhana. Hanya memotong tumpeng dan ziarah makam wartawan senior saja. Tidak seperti tahun lalu.

"Kita mematuhi anjuran pemerintah di masa pendemi ini. Dan kita dorong pemerintah, nanti wartawan yang pertama menjalani vaksinasi setelah nakes," imbuhnya.

Dalam kegiatan sedrehana tersebut, dihadiri oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Sugiyono, Kabbag Humas Pemkab Blora Mulyowati, Kasubbag Humas Polres Blora AKP Suparlan dan sejumlah wartawan yang tergabung di PWI Blora, serta Humas PT GMM Blora Putri.

Kegiatan diawali dengan pemotongan tumpeng dan pengukuhan dua anggota PWI Blora yang baru, dengan penyerahan kartu anggota PWI Muda. Dilanjutkan dengan berziarah ke makam wartwan senior Suara Merdeka Bambang Sunaryo. (her)



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama