Selamat Idul Adha

portalblora.com
Inilah wisata alam Goa Terawang milik KPH Perhutani Blora 

BLORA, (PORTALBLORA)- Menuju tananan kehidupan baru atau new normal, sejumlah destinasi wisata di Blora, mempersiapkan untuk buka kembali.

Salah satunya wisata alam Goa Terawang milik Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Blora. Goa Terawang ini terletak di Desa Kedung wungu, Kecamatan Todanan ,Kabupaten Blora.

Sebuah Goa yang memiliki keunikan tersendiri yaitu adanya lubang besar didinding atas, sehingga sinar matahari bisa masuk didalam goa tersebut. Lobang tersebut orang menyebutnya dengan Terawang,

Sejak adanya pandemi corona wana wisata Goa Terwang itu ditutup oleh pengelolanya, guna mencegah penyebaran virus corona di Kabupaten Blora.


Di era new normal ini, KPH Perhutani Blora Kamis, (25/6) mempersiapkan Goa Terawang untuk dibuka kembali dengan menerapkan protokoler kesehatan sesuai anjuran Pemerintah.

"Kami saat ini sudah siapkan alat cuci tangan di beberapa titik, sebelum masuk petugas akan cek suhu badan dengan Thermogun, dan pengunjung wajib pakai masker," ucap Afwandy Kepala Administratur KPH Blora saat ditemui diruanganya. (Kamis, 25/6/2020).

Selain itu KPH Perhutani Blora, juga sudah koordinasi dengan Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kabupaten Blora.

"Kami sudah koordinasi dengan Dinporabudpar, sambil menunggu putusan gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Blora, kapan boleh dibuka lagi," imbuhnya.

Terpisah Kepala Dinporabudpar Blora Selamet Pamuji, mengatakan, ada 16 destinasi wisata di Kabupaten Blora yang sudah koordinasi.

Pihaknya sudah mendorong gugus tugas untuk segera menagmbil keputusan, Bupati Blora sendiri audah mengatakan awal Juli semua kegiatan akan dimulai menuju new normal dengan tetap mematuhi protokoler kesehatan sesuai anjuran Pemerintah.

"Kami sudah ajukan hal ini kepada gugus tugas. Harapan saya covid-19 tetap ditangani, roda perekonomian juga tetap jalan," jelas Mumuk sapaan akrab Kadinporabudpar Blora.(Sus








Post a Comment

Lebih baru Lebih lama